Mocca membaca, Mocca meresensi.. What do you think about that? :p

Selasa, 30 Juli 2013

[REVIEW] The Chronicles of Audy : 4R



Hidup Audy Nagisa tidak mungkin dibilang se’beruntung’ itu kalau kedua orang tuanya tidak terlalu lugu untuk mengikuti investasi yang jelas-jelas penipuan. Padahal, hanya selangkah lagi ia sudah bisa menjadi seorang sarjana.

Berbekal tekad dan niat untuk segera lulus dari kuliahnya, Audy akhirnya nekad melamar menjadi seorang babysitter-garis-miring di sebuah rumah yang lebih mirip rumah hantu dari pada tempat tinggal. Adalah 4R (Regan, Romeo, Rex, dan Rafael) sang penghuni rumah yang ternyata memiliki kepribadian aneh nan unik. Regan yang dewasa namun penuh perhitungan dan sedikit ‘licik’, Romeo yang terlalu santai dan ewww tidak merawat diri, Rex yang dingin dan pendiam, serta Rafael yang dewasa sebelum waktunya. Keempat saudara itu benar-benar menambah beban pikiran Audy selain dari skripsi yang sedari awal menjadi tujuan utamanya.

Siapa sangka, Audy terpesona dengan Regan, yang notabene adalah seorang yang perhatian namun perhitungan sebelum ia tahu ternyata cintanya itu hanya akan bertepuk sebelah tangan. Tidak juga ada yang mengira kalau ia akhirnya harus tinggal serumah dengan 4R karena diusir ibu kos, ‘ditipu’ kontrak kerja yang membuat pusing, belum lagi komputer yang tiba-tiba rusak saat ia ingin melanjutkan membuat skripsinya, sampai harus mengantar Rafael yang tidak mau bersosialisasi dengan teman sebayanya ke sekolah. Rumit? Iya, itulah kehidupan Audy setelah masuk ke rumah beralang-alang tinggi dan berantakan akibat ulah 4R. Penasaran dengan kelanjutan kehidupan Audy dan bagaimana cara ia mengatasinya? Bagi yang merasakan hal itu, harap langsung meluncur ke toko buku terdekat dari rumahmu dan beli buku ini! :D

Tidak salah memasukkan nama Orizuka sebagai penulis favorit dan novelnya sebagai a must read di kamus saya. Ini adalah karyanya yang kesekian yang sudah saya baca, dan saya pasti membeli setiap karya Orizuka, bahkan tanpa membaca sinopsis dan blurbnya terlebih dahulu. Jadi, begitu Penerbit Haru mengumumkan bahwa ada karya Orizuka yang akan terbit, maka saya langsung memutuskan membelinya segera di toko buku dan menghabiskannya hanya dalam waktu kurang dari dua hari (maklum, bacanya pas hari kerja). Untuk readers yang membutuhkan bacaan segar, menghibur, kocak, sekaligus mengharukan, saya sangat merekomendasikan buku yang satu ini. Cara bercerita Orizuka memang top banget. Mengalir dan mampu membuat saya senyum-senyum sendiri dan tidak bisa berhenti membalik halaman per halamannya. Cover pinknya yang lucu juga sangat memanjakan mata. Mengapa saya terkesan tidak mengkritik novel ini? Karena, saya sudah terbawa aliran cerita menarik dan menghibur. Jadi, ketika saya selesai membaca novel ini, pikiran saya hanya mengulang-ulang kejadian lucu dari novel dan membayangkan sosok Rex *ups* yang menjadi tokoh favorit saya. Saya tahu, ini adalah novel berseri dari Orizuka, jadi saya sangat berharap sekuelnya juga segera terbit (padahal seri 1nya saja baru terbit bulan ini). Hwaiting Orizuka! Selalu ciptakan karya yang berkualitas dan menghibur seperti ini ya.. XP 

By : Mocca





Tidak ada komentar:

Posting Komentar